Teks pidato merupakan salah satu hal yang kamu butuhkan didalam berbagai hal didepan umum. Pidato untuk kita semua sudah tidak sing lagi karena sudah sering mendengar pidato.
Pidato juga sering dibahas pada materi Bahasa Indonesia contohnya seperti teks pidato.
Pidato biasannya berisikan dengan ide, gagasan atau hal lainya yang terkait dengan suatu acara atau suatu hal yang ingin dicapai pada masa depan atau masa yang akan datang.
Berpidato didepan umum atau didepan orang banyak tidaklah banyak, karena saat berpidato haruslah bisa mengusai panggung.
Seseorang yang berpidato juga harus bisa menyampaikan yang ada dalam pikiranya menjadi suatu kalimat yang harus bisa dipahami oleh banyak orang.
Oleh karena itu dari orang yang berpidato, teks pidato juga salah satu hal yang cukup penting. Teks juga berfungsi untuk untuk membuat suatu rancangan pidato.
Dengan teks pidato maka akan tahu batasan dan apa saja yang akan disampaikan kepada orang-orang
Daftar Isi
Pengertian Teks Pidato
Teks pidato adalah bentuk komunikasi satu arah yang berupa pengungkapan pikiran dan gagasan dari pembicara tentang suatu hal kepada banyak orang.
Orang yang melakukan pidato disebut dengan Orator.
Metode Pidato
Berpidato ada 4 metode, diantaranya yaitu sebagai berikut:
Impromptu
Impromptu adalah metode serta merta atau spontanitas yaitu berdasarkan kebutuhan sesaat tanpa persiapan yang matang atau cukup.
Metode tersebut berdasarkan dari kemampuan dan kemahiran dari pembicara apa adanya. Metode tersebut biasanya digunakan dalam keadaan yang mendadak atau juga darurat.
Memoriter
Memoriter atau metode menghafal adalah suatu metode yang dipersiapkan secara matang.
Materi yang akan disampaikan sudah dihafalkan terlebih dahulu sebelum akhirnya disampaikan kepada banyak orang.
Metode tersebut biasanya dilakukan pada acara pidato yang sudah direncanakan dengan sangat baik.
Metode Naskah
Metode naskah yaitu dilakukan dengan cara membaca pidato yang sudah dipersiapkan.
Metode Ekstemporan
Metode ekstemporan yaitu dilakukan dengan cara mengandalkan dari kemampuan sang pembicara yaitu dengan hanya menyiapkan poin-poin dari pokok yang akan dikembangkan.
Tujuan Teks pidato
Ada beberapa tujuan dari kenapa teks pidato menjadi salah satu hal yang sangat pentingbagi seseorang yang akan berpidato.
Tujuan dari dibuatnya teks pidato adalah sebagai berikut:
- Mempermudahkan seseorang yang berpidato untuk menyampaikan gagasan, ide atau informasi lainya kepada khalayak umum secara langsung.
- Membatasi pemnyampaian informasiagar bisa lebih padat dan bisa lebih fokus sehingga bisa menghindari penjelasan dan memaparkaninformasi yang sangat bertele-telesaat berlangsungnya pidato.
- Memberikan inspirasi bagi seseorang yang berpidato untuk melakukan improvisasi yang disesuaikan dengan para pendengar dan juga kebutuhan dari pendengar.
- Mengantisipasi terjadinya lost speechyang sering terjadi karenaseseorang yang lupa apa yang akan disampaikanya. Hal tersebut biasanya terjadi karena orang yang akan berpidato terkena demam panggung.
Diatas adalah tujuan atau poin dari dibuatnya teks pidato. Namun untuk orator yang sudah mahir atau berpengalaman, Dia tidak akan membutuhkan teks pidato lagi.
Ciri Kebahasaan Teks Pidato
Didalam pembuatan teks pidato, ada beberapa ciri kebahasaan teks pidato yang harus diperhatikan.
Dari beberapa ciri kebahsaan tersebut akan membuat naskah pidato yang dibuat akan menjadi lebih baik dan tentu saja isi dari pidato akan lebih mudah dipahami dari pendengar.
Ciri dari kebahasaan teks pidato adalah sebagai berikut:
- Menggunakan kalimat yang aktif
- Teks pidatio yang dibuat menggunakan kosakata yang emotif untuk mengaktifkan perasaan dari sang audience.
- Menggunakan kata tugas terutama untuk memberikan ajakan bagi para pendengar.
- Teks pidato dibuat dengan emamusakn sinonim yang berfungsi untuk penekanan.
- Menggunakan kosa kata dalam bidang ilmu.
- Menyisipkan beberapa kata benda yang abstrak untuk menyatakan sesuatu agar pendengar bisa menerka sendir artinya.
- Berusaha untuk memberikan informasi yang informatif dan juga padat dan juga menghindari penulisan atau penjelasan yang bertele-tele.
- Memasukan beberapa referensi, teruttama dari pidato yang sifatnya ilmiah sebagai data pendukung.
Struktur Teks Pidato
Struktur dari teks pidato adalah suatu hal yang perlu diperhatikan. Ada beberapa struktur teks pidato yang bisa menyusun teks pidato secara utuh dan berkesinambungan.
Struktur teks pidato adalah sebagai berikut:
1. Salam Pembuka
Struktur yang pertama dari teks naskah pidato yaitu salam pembuka. Salam pembuka terletak pada bagian awal dan menjadi pembukaan dalam suatu pidato.
Contoh dari salam pembuka naskah pidato yaitu seperti Assalamu’alaikum warahmatulahi wabarakatuh, salam sejahtera bagi kita semua, selamat pagi, dan lain sebagainya.
2. Ucapan Penghormatan
Struktur kedua teks pidato adalah ucapan penghormatan. Ucapan penghormatan tersebut biasanya diberikan kepada bejabat tinggi yang telah hadir dalam acara yang ada dalam pidato tersebut.
Contohnya seperti yang dilakukan pada acara sekola, maka ada beberapa ucapan penghormatan yang diberikan kepada kepala sekolah dan juga bapak ibu guru.
Contoh ucapan penghormatan sebagai berikut:
Yang saya hormati , Bapak Kepala Sekolah SMA negeri 1 Banjarnegara, Bapak Siswanto, M.Pd. yang saya hormati , bapak dan ibu guru serta semua staf SMA Negeri 1 Banjarnegara dan seluruh teman-teman yang saya cintai.
Tentu saja ucapan penghormatan akan berbeda-beda. Semakin banyak pejabat atau orang penting lainya yang datang, maka akan semakin banyak juga ucapan penghormatan yang akan diberikan.
Tetapi ucapan penghormatan harus dipahami yaitu penghormatan yang diberikan diurutkan dari pangkat yang paling tinggi terlebih dahulu.
3. Ucapan Syukur
Bagian teks pidato selanjutnya adalah ucapan syukur. Bagian tersebut biasanya berisi tentang rasa syukur karena bisa berkumpul bersama dengan para hadirin.
Contohnya adalah sebagai berikut:
Puji syukur selalu terucap kepada Allah Subhanahu wa ta’ala yang telah memberikan rahmat kepada kita semua sehingga kita bisa berkumpul didalam acara ini.
Tidak lupa sholawat serta salam senantiasa tercurah kepada junjungan kepada baginda nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wasalam, Rasul akhir zamn yang kita nantikan syafaatnya kelak.
4. Isi Pidato
Isi dari pidato adalah bagian yang paling pentingdalam pidato. Bagian tersebut berisikan tentang gagasan, informasi, ide atau hal lainnyayang disampaikan kepada orang yang hadir.
Tentu saja isi dari teks pidato sangat berkaitan dengan tema pidato.
Contoh isi teks pidato:
Bapak ibu guru dan teman-teman tidak terasa waktu begitu berlalu dengan cepat.
Sudah enam tahun kami belajar dan menimba ilmu disekolah yang indah ini, sehingga kami bisa mendapatkan ilmu yang tak terhingga.
Semuanya berkat dari bapak ibu guru yang telah mengajar kami. kini pada akhirnya hari kelulusan itu tiba, Setelah enam tahun kami belajar dan menimba ilmu disekolah ini.
Kami semua sudah mendapatkan ilmu yang sangat banyak sekali.
Semua itu berkat bapak ibu guru yang sudah mengajar kami semua. akhirnya hari kelulusanpun tiba setelah enam tahun kami semua belajar bersama bapak dan ibu guru.
Selaku dari perwakilan kelas enammengucapkan terima kasih dan kami juga ingin meminta maaf atas perbuatan salah kami semuanya.
Tidak lupa juga kami sampaikan terima kasih kepada orang tuakita semua yang sudah memberikan motivasi dan juga dukungan semua.
5. Penutup Pidato
Struktur terakhir dari pidato adalah penutup pidato. Penutup biasanya berisikan kesimpulan dan diikuti dengan salam penutup.
Adapun contoh penutup pidato sebagai berikut:
Untuk teman-teman semua yang saya cintai, meskipun sudah lulus tetapi kita harus lebih giat lagi belajarnya karena perjalanan kita masih sangat panjang dan untuk menggapai cita-cita kalian semua.
Akhir kata saya mau mengucapkan sukses selalu untuk teman-teman doa saya menyertai teman-teman semuanya amin
Wassalamualaikum warakhmatullahi wabarakatuh
Contoh Teks Pidato
Contoh Teks Pidato Narkoba
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Pada kesempatan kali marilahh kita panjatkan puja dan puji syukur kita kepada kehadirat Allah SWT yang telah memberikan nikmat dan hidayahnya kepada kita semua sehingga bisa berkumpul dengan keadaan sehat hari ini.
Narkoba adalah salah satu masalah yang sangat serius yang dialami oleh bangsa Indonesia. Indonesia saat ini perlu bersatu untuk memberantas narkoba.
Hal tersebut juga juga harus diajarkan kepada anak-anak sebelum usia SMA.
Jadi dekatkanlah generasi muda saat ini kepada agama sehingga saat ada masalah pada anak tersebut akan bisa meminta perlindungan dan juga petunjuk Allah SWT.
Karena hal tersebutlah agama sangat diperlukan untuk anak muda. Selain itu juga sangat perlu untuk mengajarkan dampak negatif dari narkoba.
Dampak pertama dari narkoba adalah dalam jangka panjang akan merugikan kesehatan dari jantung yang berupa peningkatan denyut jantung suhu tubuh, dan juga tekanan darah.
Jadi orang yang menggunakan narkoba akan berpotensi lebih besar akan mendapatkan serangan jantung atau juga stroke.
Perbuatan yang merugikan diri-sendiri adalah tindakan yang dianggap tindakan buruk secara agama.
Hal tersebut juga bisa dikategorikan kedalam percobaan bunuh diri atau juga yang disebut dengan mati konyol.
Padahal saat ada masalah kita masih mempunyai Allah SWT dan kita bisa untuk mencurahkan isi hati kita kapan saja dan berdoa kepada Allah SWT memnita untuk diberikan kemudahan.
Hadirin yang sangat berbahagia
Demikianlah pidato singkat yang bisa saya sampaikan, Ahir kata saya ucapkan terima kasih atas perhatianya.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
Diatas merupak penjelasan lengkap tentang pidato, Semoga bisa untuk referensi bagi kita semua, sekian dan terima kasih.